UT PADANG MENYELANGGARAKAN KEGIATAN ORIENTASI STUDI MAHASISWA BARU MASA 2021.2


Covid-19 bukan lah penghalang bagi Mahasiswa Universitas Terbuka Padang, dalam mengikuti kegiatan OSMB. Pada Sabtu dan Minggu, 25 dan 26 September 2021, pukul 8.00 sampai dengan selesai, OSMB UT Padang dilaksanakan secara daring, diikuti oleh lebih kurang 1200 mahasiswa. Kali ini, kegiatan OSMB dibagi menjadi 2 sesi dalam 2 hari yaitu, untuk mahasiswa Pendas dan Non Pendas.

Kegiatan ini langsung dibuka oleh Direktur UT Padang, Prof. Dr. Karnedi, M.A. Wakil Gubernur Sumatera Barat, Ir. Audy Joinaldy, S.Pt.M.Sc.M.M.IPM, ASEAN.Eng., berkenan menjadi narasumber motivator bagi mahasiswa UT Padang. Beliau menuturkan bahwa salah satu manfaat pandemic Covid 19 itu adalah adanaya percepatan digitalisasi di indonesia, dalam hal semua bidang, baik ekonomi, pemerintahan dan juga pendidikan. Sekarang bisa disebutkan hampir semua universitas menjadi UT dalam tanda kutip, karena dulu hanya UT yang perkuliahannya secara daring dan non tatap muka, namun sekarang hampir semua universitas mengikuti hal tersebut.

OSMB ini sangat penting karena memberikan pengetahuan dan pembekalan kepada mahasiswa, agar dapat beradaptasi dengan sistem pembelajaran jarak jauh yang diterapkan UT. Kegiatan ini juga bertujuan untuk mempersiapkan mahasiswa agar dapat belajar secara mandiri, mematuhi dan melaksanakan norma norma yang berlaku di Universitas Terbuka, sehingga mahasiswa baru memiliki rasa tanggung jawab secara akademik dan sosial.

Selama OSMB daring antusiasme mahasiswa sangat terasa, ini dibuktikan dengan adanya pertanyaan disetiap sesi tanya jawab yang di ajukan melalui menu chat, dan sebagai hadiah, UT Padang memberikan 5 doorprize bagi 5 penanya terbaik menurut panitia.