Padang, 30 Agustus 2025 – Universitas Terbuka (UT) Padang menyelenggarakan Orientasi Studi Mahasiswa Baru (OSMB) Batch 1 secara luring di Kantor UT Padang, Sabtu (30/8). Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 200 mahasiswa baru yang berdomisili di Kota Padang dan sekitarnya.

Acara dibuka secara resmi oleh Direktur UT Padang, Dr. Mery Berlian, S.P., M.Si. yang dalam sambutannya menyampaikan rasa bangga atas antusiasme mahasiswa baru yang memilih UT sebagai perguruan tinggi. Beliau juga menegaskan bahwa sistem pendidikan terbuka dan jarak jauh yang diusung UT memberikan kesempatan belajar yang fleksibel bagi seluruh lapisan masyarakat.

“Selamat bergabung di Universitas Terbuka, kampus yang fleksibel, modern, dan mendukung pembelajaran sepanjang hayat. UT adalah pilihan tepat bagi kalian yang ingin belajar tanpa batas ruang dan waktu. Kuliah di UT memang fleksibel, tetapi membutuhkan kedisiplinan, manajemen waktu, dan semangat belajar mandiri. Jika alumni UT bisa sukses, kalian juga pasti bisa,” ujar Dr. Mery Berlian dalam sambutannya.

Kegiatan OSMB dimulai sejak pukul 07.30 WIB dengan registrasi peserta, kemudian dilanjutkan dengan upacara pembukaan yang diawali menyanyikan lagu Indonesia Raya, Hymne UT, dan Mars UT. Acara juga diisi dengan pemutaran video “Rektor Menyapa”, laporan panitia, sambutan Direktur UT Padang, serta penyematan jaket almamater kepada perwakilan mahasiswa baru.

Materi yang diberikan pada OSMB meliputi:

  • Sistem Pendidikan Terbuka dan Jarak Jauh
  • Admisi dan Registrasi
  • Pembelajaran dan Ujian
  • Kegiatan Kemahasiswaan
  • Aplikasi Praktik dan Praktikum
  • UT-Online
  • Literasi Perpustakaan Digital
  • Penggunaan Aplikasi My-UT

Selain itu, mahasiswa baru juga mendapat inspirasi langsung melalui sesi testimoni mahasiswa dan alumni berprestasi, sebelum acara ditutup dengan evaluasi dan pengumuman sertifikat.

Kegiatan ini merupakan rangkaian OSMB Tahun Akademik 2025/2026. Setelah Batch 1 di Padang, OSMB akan dilanjutkan pekan depan di lima kabupaten/kota yakni Pariaman, Solok, Pasaman Barat, Payakumbuh, dan Bukittinggi, guna menjangkau mahasiswa baru di berbagai daerah.

Dengan terselenggaranya OSMB Batch 1 ini, UT Padang berharap mahasiswa baru dapat lebih memahami sistem pembelajaran, layanan akademik, serta fasilitas digital yang tersedia, sehingga siap menjalani perkuliahan dengan penuh semangat.